Kamis, 08 Mei 2014

5 Sosial Media Terpopuler di Indonesia


RagamOpini - Di era modern ini, sosial media sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi manusia. Sekarang sosial media tidak hanya sekedar digunakan untuk chatting semata. Banyak aktivitas jual beli berlangsung di sosial media. Pengguna sosial media tidak hanya para remaja atau orang dewasa, namun saat ini banyak ditemukan anak-anak dibawah umur yang sudah memiliki akun sosial media. Bagaimana jumlah pengguna sosial media diIndonesia? mari kita simak uraian berikut.

1. Facebook
Indonesia adalah salah satu negara dengan pengguna Facebook terbesar didunia. Secara global Indonesia menempati urutan ke-3. Bahkan pada tahun 2011, Indonesia sempat berada pada urutan ke-2 setelah Amerika Serikat.

Sesuai data survai dari Facebook, Setiap harinya ada sekitar 33 juta penduduk indonesia yang membuka facebook dari komputer. dan sekitar 28 juta orang Indonesia yang membuka lewat ponsel. Sedangkan dari rekap bulanan, ada sekitar 65 juta warga Indonesia yang membuka Facebook.

2. Twitter
Pengguna twitter di Indonesia menempati posisi ke-5, setelah Amerika, Brazi, Jepang, dan Inggris. Data brand24 menunjukkan, Jakarta sebagai kota paling riuh menyumbang kicauaan. Dari 10,6 twit setiap detik, 2,4 persen disumbangkan oleh masyarakat jakarta. Jumlah ini mengalahkan jumlah twit warga Tokyo (2,3 persen) dan Inggris (2 persen).

3. Friendster
Meskipun sosial media ini sudah almarhum. Namun layanan buatan perusahaan MOL Global asal California, Amerika Serikat itu pernah jaya di Indonesia. Bahkan pernah tercatat, pengguna sosial media ini lebih banyak dari negara asal pembuatnya.

Pada puncak kejayaan Friendster pada tahun 2008, jumlah pengguna sosial media ini menyentuh angka 8,2 juta yang terdaftar, dan dan 1 juta lainya masuk kategori penggunjung unik setiap bulanya.

Di Indonesia, Friendster kala itu menjadi layanan wajib setiap membuka internet. Buktinya dari 20 juta pengguna internet negri ini, lebih dari 20 persen mengunjungi jejaring sosial ini. Penggunjung Indonesia mencapai 3,9 juta setiap minggunya. Capain ini mengalahkan negri Asia lainya seperti India, Bangladesh, dan Malaysia.

4. Linkedin
Jejaring sosial khusus bagi kalangan profesional ini, rupanya juga sangat diminati. Perusahaan asal Mountain View, California ini menggatakan jumah pengguna Linkedin di Indonesia telah menjapai 2 juta. Jumlah ini adalah terbesar di Asia Tenggara.

5 Path
CEO sekaligus pendiri Path, Dave Morin menyatakan Indonesia adalah negara non-inggris teraktif yang menggunakan Path.

Data terbaru Path menunjukkan, dari total 20 juta pengguna didunia, 4 jutanya berada di Indonesia. Lebih dari separo aktivitas Path, seperti berbagi foto atau berkirim pesan teks, juga berada di Indonesia. Data itu membuat Indonesia menjadi negara pengguna Path teraktif didunia.

Sumber: merdeka.com  

Logo Microsoft.cdr


RagamOpini - Microsoft Corporation adalah sebuah perusahaan multinasional Amerika Serikat yang berkantor pusat di Redmond, Washington, Amerika Serikat yang mengembangkan, membuat, memberi lisensi, dan mendukung beragam produk dan jasa terkait dengan komputer. (Wikipedia)


Untuk yang ingin mendownload silahkan klik,